Project Alfa

Hahaaaa…. Niru dikit tak apalah . Klo kata orang bijak jika kamu belum bisa membuat sesuatu yang baru maka tirulah dulu untuk kemudian membuat milikmu sendiri. Oleh karena itu aku meniru ide kreatipnya Raditya Dika untuk membuat suatu project alfa. Ini adalah sebuah project pelarian diri dari tugas kampus yang menumpuk dan hanya sekedar sebagai suka-suka. Tidak lebih dan tidak kurang.

Entah kenapa akhir-akhir ini aku suka berpikir seperti orang-orang yang sukses #ceilah.. Seperti Ollie, dan Raditya Dika. Menurutku mereka masih muda namun sudah menemukan passion dalam hidup mereka hingga membuatnya menjadi sukses. And I like it.

Menurutku lagi nih kebanyakan anak muda zaman sekarang masih belum bisa menemukan passion hidup mereka. Melakukan aktivitas selama hidup yang tidak sesuai dengan kata hati nurani dan hanya menuruti apa kata orang lain. Kebanyakan hanya memilih jalur aman dalam hidup dan tidak mau mengambil jalur yang lebih menantang. That's why kehidupan mereka masih dipenuhi dengan segala hal menjemukan dan membosankan. Hanya itu itu saja, nothing else.

Dalam tingkat ini mungkin orang yang saya sebutkan di atas salah satunya adalah saya sendiri. Saya termasuk orang yang melakukan sesuatu dari jalur aman. Ada beberapa hal dalam hidup saya yang saya kurang nyaman menjalaninya. Apakah ini berhubungan dengan belum bertemunya passion dalam hidup? Masalahnya bagaimana jika kita tidak tahu passion kita dimana? Lebih jelasnya "Saya tidak tahu dimana passion saya."

Dalam blog Ollie (saya adalah pembaca setia blog Ollie) saya menemukan informasi bahwa ciri-ciri kita sudah menemukan passion kita adalah
  • Hari Senin bukan hari menyiksa
  • Hari Jumat biasa saja
  • Perasaan saat ‘main’ dan kerja nyaris nggak ada bedanya 
Dan  menemukan passion saat ini sama saja menemukan sebuah jarum di tumpukan jerami. Masih gelap. Namun semua itu tidak mustahil dilaksanakan jika ada kemauan. Jujur saya sangat dan amat mau sekali menemukan passion dalam hidup saya. Kata orang (entah siapa) passion dekat dengan hal-hal yang kita sukai, hobi, dan lain sebagainya. 

 Oke kembali ke project alfa saya. Sebenarnya saya sedikit malu untuk mengatakan disini. Sekedar iseng-iseng di akhir pekan saya memiliki project untuk menulis sebuah novel . Bukan untuk konsumsi publict hanya untuk melatih diri menulis. Dan sebisa mungkin saya akan menjadikan menulis sebagai my habits. Kalau kata pepatah "tinggalkan sejarahmu melalui tulisan", dan saya tahu pepatah tersebut benar adanya. Saya sudah membuktikannya semasa SMA, dan tulisan itu itu akan menjadi kenangan yang sangat lucu apabila kita membuka kembali lembaran sejarah kita yang telah lampau. Hahahaaaa… ini adalah novel cerita SMAku. Gak sabar untuk mulai dan melihat hasilnya. 


Buku Harian saat SMA ^^


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cerpen "Cinta Terakhir Keysa" (teenlit)

Masa KAnak-KanakQ

PIDATO KESEHATAN